Senin, November 17, 2008

Hasil BPL 08/09 (16/11/2008): Manchester United Libas Stoke City 5-0


Sir Alex Ferguson merayakan 50 tahun karir di sepakbola dengan kemenangan besar atas tim asuhan Tony Pullis, Stoke City.

Setengah abad silam, manajer Manhcester United itu memulai debutnya sebagai pemain Queen's Park Rangers dan mengecap kekalahan 2-1 dari Stanraer. Hasil ini tentu tak ingin diulanginya setelah 50 tahun berjalan.

Lawannya, Stoke City, punya rekor bagus saat menghadapi dua klub Big Four, Liverpool dan Arsenal. Namun, United hanya butuh 10 menit untuk mencetak gol pembuka melalui tendangan bebas Cristiano Ronaldo . Gol tersebut menjadi gol ke-100 Ronaldo bersama United.

Keunggulan ini memberi angin untuk tim tuan rumah. Sebelum paruh pertama pertandingan selesai, United menggandakan keunggulan melalui Michael Carrick. Ronaldo kembali berperan besar dengan menyisir pertahanan Stoke sebelum melepas umpan mematikan kepada Carrick.

Setelah jeda, Dimitar Berbatov menambah keunggulan melalui tendangan keras dari dalam kotak penalti.

Keunggulan ini membuat Ferguson berani memainkan para pemain muda, seperti Darron Gibson dan Danny Wellbeck, untuk memulai debut mereka di Liga Primer Inggris.

Wellbeck, yang tampil mengesankan pada partai Piala Liga pertengahan pekan lalu, berpeluang mencetak gol setelah menyambut umpan silang Ronaldo. Sayang, sundulannya meleset.

Tapi, pemain berusia 17 tahun itu akhirnya mampu menjebol gawang lawan melalui tendangan keras jarak jauh, usai membangun kerja sama dengan pemain pengganti lainnya, Manucho.

Seakan empat gol saja belum cukup, United menutup pertandingan melalui gol pamungkas Ronaldo. Lagi-lagi gol dicetak lewat tendangan bebas akurat yang tak dapat ditahan kiper Thomas Sorensen.

Minggu, November 09, 2008

Kung Fu Panda


Penuh antusias, gemuk dan ceroboh, Po (Jack Balck)adalah penggemar berat bela diri Kung Fu...meskipun ia bukanlah mahkluk yang cekatan. Mimpi Po menjadi kenyataan saat ia bergabung di dunia Kung Fu dan berlatih diantara idolanya, Si Monyet (Jackie Chan) – dibawah kepemimpinan guru mereka, Master Shifu (Dustin Hoffman). Namun si macan tutul Tai Lung (Ian McShane) yang pendendam dan licik memiliki niat jahat terhadap mereka – dan semua tergantung pada Po untuk melindungi semua dari ancaman yang akan mereka hadapi

Dapatkah Po mewujudkan mimpinya menjadi seorang ahli Kung Fu? Po memberikan seluruh hatinya – dan pengait celananya - , bertindak layaknya pahlawan untuk menemukan kelemahan utamanya dan menjadi yang terkuat

Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro


Cristiano Ronaldo termasuk pemain revolusioner yang memberi warna baru di sepak bola. Lihat saja olah bolanya. Meski posisi naturalnya gelandang sayap, bintang Manchester United ini mudah mencetak gol layaknya striker.

MU menggaetnya dari Sporting Lisbon pada awal musim 2003-04 dengan tebusan 12,24 juta pounds (sekitar Rp221,291 miliar). Pemincunya MU baru saja beruji coba dengan Sporting. Di pesawat sekembali dari Portugal, sejumlah pemain MU yang terpesona kepadanya mendesak manajer Sir Alex Ferguson untuk merekrut Ronaldo.

Keputusan Ferguson meluluskan permintaan para pemainnya tidak sia-sia. Di MU, Ronaldo berkembang menjadi pemain yang istimewa. Pada musim pertama dia sudah mengundang decak kagum. Salah satunya karena mencetak satu dari tiga gol MU di final Piala FA melawan Milwall.

Musim 2004-05, Ronaldo makin berkembang. Permainannya lebih efektif. Ronaldo tidak lagi gemar pamer olah bola yang atraktif belaka. Ini mengantarnya mendapatkan penghargaan FIFPro Special Young Player of the Year 2005.

Koleksi gelarnya bertambah lagi di musim 2005-06. Ronaldo mengantar MU meraih gelar juara Piala Liga Inggris, setelah mengalahkan Wigan Athletic 4-0. Lagi-lagi Ronaldo menyumbang satu gol di partai final.

Menjelang musim 2006-07, Piala Dunia 2006 bergulir. Di ajang tersebut, Ronaldo menjadi sorotan karena dianggap memperovokasi wasit untuk mengeluarkan rekan setimnya, Wayne Rooney dalam partai Inggris versus Portugal. Kejadian ini sempat membuat Ronaldo dicemooh fans dan dikabarkan akan pindah dari MU.

Kenyataan yang terjadi bertolak belakang. Ronaldo bertahan di MU, meski mendapat tekanan besar. Hebatnya dia membuktikan dirinya bintang sejati. Begitu tertekan, penampilannya melonjak drastis. Ronaldo berkembang menjadi pemain produktif. Faktanya, 17 gol dicetaknya di musim 2006-07. Gol-gol itu berperan besar mengantar MU menjuarai Premier League.

Namun Ronaldo tidak mau berhenti. Di musim 2007-08, dia kembali memperlihatkan dirinya mampu tampil lebih baik. Terbukti jumlah golnya di Premier League di musim lalu sudah terlampaui. Jika terus seperti ini, tidak aneh jika suatu saat Ronaldo akan menjadi pemain terbaik di dunia.

Sabtu, November 08, 2008

Stadion Andi Mattalatta, Kandang Tim 'Juku Eja' PSM Makassar



stadion andi mattalatta adalah sebuah stadion di makassar, sulawesi selatan, indonesia. stadion ini lebih sering dipergunakan untuk menggelar pertandingan sepak bola dan merupakan kandang dari tim kebangaan rakyat makassar psm makassar. stadion ini memiliki kapasitas untuk 30.000 orang. stadion ini merupakan pusat penyelenggaraan pekan olahraga nasional yang ke-4 pada tahun 1957. stadion ini dulunya adalah perkebunan milik pemerintah hindia belanda yang setelah kemerdekaan republik indonesia, atas prakarsa andi mattalatta yang merupakan mantan panglima kodam xiv/hasanuddin, diubah menjadi sebuah stadion olahraga. dahulu, stadion ini bernama stadion mattoangin. nama mattoangin berasal dari bahasa makassar, yaitu mattoa yang berarti melirik atau menengok dan kata anging (angin). nama tersebut diberikan karena tempat di sekitar stadion adalah daerah pantai tempat berlabuhnya perahu pinisi yang para awaknya biasanya menengok angin sebagai tanda bahwa cuaca saat itu dalam keadaan baik dan siap untuk berlayar.

Kamis, November 06, 2008

Hasil UCL 08/09 (6/11/2008): Del Piero Permalukan Real Madrid Di Santiago Bernabeu















Harapan Madrid untuk membalas kekalahan di pertemuan pertama dua minggu lalu di Turin gagal tercapai. Dihadapan sekitar 80 ribu suporter. Los Merengues justru kembali menelan kekalahan dua gol tanpa balas.

Lemahnya pertahanan Madrid membuat Juventus mampu unggul cepat saat bertandingan baru berjalan 17 menit. Tembakan mendatar Del Piero dari luar kotak penalti tidak mampu dibendung Iker Casillas.

Dalam keadaan tertinggal 0-1, Madrid mulai gencar membangun serangan. Sebuah umpan lambung Wesley Sneijder dari sayap kanan masih gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Sergio Ramos. Sontekan Ramos pada menit ke-23 itu melambung diatas mistar gawang Alexander Manninger.

Usaha Madrid untuk mencetak gol kembali menemui kebuntuan pada babak kedua. Kurangnya suplai bola dari lini tengah membuat duet penyerang Raul Gonzales dan Ruud van Nistelrooy tidak memiliki banyak peluang mencetak gol.

Juventus justru berbalik memperbesar keunggulan. Tendangan bebas Del Piero yang menembus pagar betis Madrid berhasil meluncur masuk ke gawang Casillas pada menit 67. Keunggulan 2-0 mampu dipertahankan La Vecchia Signora hingga akhir pertandingan. Kemenangan ini membuat Juventus memastikan satu tempat di putaran kedua.

Hasil UCL 08/09 (6/11/2008): Giggs, Selamatkan United Dari Kekalahan















Berkat keunggulan enam poin atas tuan rumah Glasgow Celtic di klasemen Grup E, Manchester United merasa aman untuk memercayakan Ben Foster di bawah mistar dan pemain belia Brasil Rafael Silva di posisi bek kanan sejak menit awal.

Celtic sendiri menampilkan materi yang nyaris seluruhnya berasal dari Skotlandia. Duet Scott McDonald-Cillian Sheridan dijadikan pelatih Gordon Strachan sebagai andalan di lini depan. Partai ini menjadi debut Sheridan, 19 tahun, di kancah Liga Champions.

Keputusan sang pelatih membuat publik Hampden Park bersorak gembira ketika McDonald sukses menembus gawang Foster pada menit ke-13. Sebuah tendangan bebas Celtic tidak disapubersih barisan pertahanan United. Bola disundul Gary Caldwell langsung ke jantung pertahanan dan diterima McDonald, yang kemudian sukses menaklukkan Foster.

United bangkit membalasnya melalui penguasaan bola dan serangan bertubi-tubi memanfaatkan kelincahan dua pemain sayapnya, Cristiano Ronaldo dan Nani. Red Devils betul-betul menguasai pertandingan babak pertama dengan melepaskan 10 tendangan ke gawang Artur Boruc. Meski demikian, dua kali Sheridan sempat memaksa Foster mengeluarkan kepiawaiannya di bawah mistar.

Enggan kehilangan muka, topskor bersama sementara Liga Champions Dimitar Berbatov dimasukkan Ferguson menggantikan Nani pada babak kedua.

Tambahan tenaga itu sangat berarti bagi United. Berbatov nyaris mencetak gol kalau saja tidak ada Shaun Maloney yang menyelamatkan bola dari garis gawang Celtic. Tekanan United kian menggila saat Wayne Rooney dimasukkan untuk mengganti Tevez. Pemain yang baru masuk itu membuat Boruc berjibaku menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.

Upaya terus menerus United menekan pertahanan Celtic membuahkan hasil enam menit sebelum bubaran. Pemain veteran Ryan Giggs sukses mencetak gol balasan. Tendangan keras Ronaldo dari jarak jauh dimentahkan Boruc, tapi bola mental itu tak ayal disambar Giggs.

United nyaris memetik angka penuh, sayangnya tendangan Berbatov pada pengujung pertandingan masih melebar.

Rabu, November 05, 2008

Tahukah Kamu?













Liga Champions Asia (bahasa Inggris: AFC Champions League) adalah suatu kejuaraan sepak bola antarklub internasional antara juara liga dan juara piala liga dari 14 liga top Asia.

Sejarah

Awalnya bernama Kejuaraan Klub Asia (Asian Club Championship), turnamen ini dimulai pada tahun 1967 dengan hanya delapan tim. Turnamen ini kemudian dihentikan sejak tahun 1971 namun diselenggarakan kembali mulai tahun 1986 dengan nama Piala Champions Asia (Asian Champions Cup). Hanya tim-tim juara liga domestik saja yang boleh mengikuti turnamen ini, sedangkan juara piala liga bermain di Piala Winners Asia. Pemenang kedua turnamen tersebut kemudian diadu pada Piala Super Asia.


Sejak musim 2002/03 Piala Champions Asia dan Piala Winners Asia digabung menjadi satu dan namanya pun kembali berganti menjadi Liga Champions Asia.


Tujuh klub telah menjuarai turnamen ini dua kali; Al-Ittihad, Suwon Samsung Bluewings, Pohang Steelers, Al-Hilal, Maccabi Tel-Aviv, Thai Farmers Bank dan Esteghlal.


Kualifikasi & format


Juara domestik dari 15 federasi tertinggi Asia lolos secara otomatis ke turnamen ini, bersama dengan juara piala liga dari 15 negara tersebut (kecuali Thailand dan Vietnam yang juara piala liganya mengikuti Piala AFC mulai tahun 2007 seiring dengan bergabungnya Australia sebagai anggota AFC). Juara bertahan mendapat bye dan langsung melaju ke babak perempat final.


Keseluruhannya ada 28 tim yang berlaga di turnamen ini.


Tim-tim yang berada di babak kualifikasi dibagi berdasarkan wilayah menjadi tujuh grup yang masing-masing berisi empat tim. Tim-tim tersebut bermain dengan format kandang-tandang dan tim teratas dari setiap grup lolos ke babak perempat final, di mana mereka bergabung dengan sang juara bertahan.



Federasi yang ikut


Asia Barat & Tengah


Iran | Irak | Kuwait | Qatar | Suriah | Arab Saudi | UEA | Usbekistan



Asia Timur


Australia | China | Indonesia | Jepang | Korea Selatan | Thailand | Vietnam



Wakil-wakil Indonesia di Liga Champions Asia

1995 - Persib Bandung (berhasil lolos ke perempatfinal Liga Champions Asia)

1998 - Persebaya Surabaya

2001 - PSM Makassar(berhasil lolos ke perempatfinal Liga Champions Asia)

2004 - Persik Kediri & PSM Makassar

2005 - Persebaya Surabaya & PSM Makassar

2006 - Persipura Jayapura & Arema Malang (keduanya dicoret karena terlambat mendaftarkan pemain)

2007 - Persik Kediri & Arema Malang

2008 - tidak ada wakil dari Indonesia karena Liga Indonesia terlambat diselesaikan